Kelas 6, Tema 3, Subtema 1, Pembelajaran 4

Nikola Tesla berhasil membuat energi listrik dihantarkan ke berbagai wilayah. Nikola Tesla merupakan salah satu tokoh penting dalam pergeseran pemanfaatan energi menggunakan energi listrik. Sebelum ada listrik, sistem pembangkit energi untuk menghidupkan suatu kota memanfaatkan transmisi air, gas, atau sumber energi sejenisnya yang mana itu tidaklah efisien. Dan berkat kontribusinya kita bisa memanfaatkan listrik secara massal dan, tentunya, efisien. Lalu, siapakah tokoh yang menemukan energi listrik? Ayo, kita cari tahu!

Michael Faraday
Michael Faraday adalah ilmuwan yang mendapat julukan “Bapak Listrik”. Berkat usahanya, listrik menjadi teknologi yang sangat bermanfaat bagi manusia. Faraday lahir pada tahun 1791 di Newington, Inggris. Ia dari keluarga miskin dan tidak pernah merasakan bangku sekolah.

Berkat ketekunannya dalam membaca dan minatnya mempelajari bidang kimia dan fisika, pada tahun 1821 Faraday menciptakan motor listrik pertama di dunia, yaitu sebuah rangkaian pertama yang memakai aliran listrik sebagai sumber penggerak benda. Kemudian pada tahun 1831 ia menyempurnakan ciptaannya dengan mengemukaan teori tentang “pengaruh elektromagnetik” yang kemudian disebut dengan Hukum Faraday. Penemuan Faraday menjadi dasar pengembangan kelistrikan di era modern. Faraday wafat pada tahun 1867, dan namanya diabadikan sebagai satuan kapasitas listrik (farad [f]) dalam ilmu fisika.

Buatlah peta pikiran tentang Michael Faraday.
Ayo Amati!
Amati foto-foto berikut.
Diskusikan bersama seorang teman tentang kegunaan benda-benda yang menggunakan energi listrik tersebut terhadap perubahan kehidupan di dunia.
  • Lampu_ Dengan adanya lampu listrik, Ketika malam hari kita dapat melakukan aktifitas seperti belajar dengan baik. Berbeda kondisinya ketika belum ada lampu listrik, banyak yang hanya bisa belajar pada siang hari. Karenanya, dengan adanya lampu listrik kemajuan bidang pendidikan semakin maju.
  • Televisi_Dengan adanya televisi yang menyiarkan program edukatif tentang pembelajaran dan informasi dunia pendidikan, maka anak sekarang akan cepat tanggap dalam memperoleh informasi dan berita.
  • Telepon Genggam_Dengan ditemukannya telepon genggam, maka komunikasi dan pengiriman informasi semakin mudah dan cepat. Berbeda dengan zaman dahulu yang masih menggunakan surat maka informasi dan komunikasi masih lambat. 
  • Komputer dan Internet_Peran komputer telah menjadi bagian penting bagi manusia dalam melakukan segala aktivitasnya. Dimasa kini peran komputer sangat vital dan pengaruhnya pun telah menjalar hingga ke semua kalangan, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa telah memanfaatkan komputer untuk berbagai keperluan. Pun dengan internet. Dengan adanya teknologi yang disebut internet kita dapat dengan mudah, murah serta cepat memperoleh informasi dari beragam penjuru dunia, contohnya berita terkini perihal politik di satu negara, ekonomi, olahraga serta yang lain.
  • Pompa Air Listrik_Dengan ditemukannya pompa air listrik, maka pemenuhan air untuk berbagai keperluan menjadi lebih mudah dan terjamin. Berbeda ketika belum ada alat ini. Orang lebih membutuhkan waktu yang lama dengan tenaga yang dikeluarkan juga lebih besar.
  • Setrika_Dengana adanya setrika listrik, orang bisa menggunakan pakaian dengan lebih rapi dan bersih. Berbeda dengan setrika arang yang penggunaannya sedikit mengganggu karena menghasilkan asap dan abu.
  • Lemari es_Adanya lemari es maka orang dapat menyimpan makanan lebih lama dan lebih awet. Ini bisa digunakan sebagai bahan makanan cadangan.
Listrik telah menjadi bagian dari kehidupan manusia. Lalu bagaimana energi listrik dibangkitkan? Yuk, kita cari tahu.

Tahukah Kamu?
Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA)
Pembangkit listrik tenaga air memanfaatkan aliran air yang dapat berasal dari air terjun, waduk atau sungai. Aliran air tersebut kemudian menggerakkan kincir. Gerakan kincir kemudian akan menggerakkan turbin. Lalu turbin membuat generator bekerja dan membangkitkan arus listrik.

Pembangkit listrik tenaga air ini memiliki beberapa sisi positif, yaitu:
  1. Cukup murah karena menggunakan energi alam.
  2. Memiliki konstruksi yang sederhana dan dapat dioperasikan di daerah terpencil.
  3. Tidak menimbulkan pencemaran.
  4. Dapat dipadukan dengan kebutuhan lainnya seperti irigasi dan budi daya ikan.
Berdasarkan teks yang kamu baca, jawablah pertanyaan berikut.

1. Bagaimana cara kerja pembangkit listrik tenaga air?
  • Pembangkit listrik tenaga air memanfaatkan aliran air misalnya dari air terjun, waduk atau sungai. Aliran air tersebut kemudian akan disalurkan untuk menggerakkan kincir. Gerakan kincir kemudian akan menggerakkan turbin. Lalu turbin membuat generator bekerja dan membangkitkan arus listrik.
2. Hal-hal positif apa saja yang ada pada pembangkit listrik tenaga air?
  • Biayayanya murah karena menggunakan energi alam.
  • Memiliki konstruksi yang sederhana dan dapat dioperasikan di daerah terpencil.
  • Tidak menimbulkan pencemaran.
  • Dapat dipadukan dengan kebutuhan lainnya seperti irigasi dan budi daya ikan.
Ayo, kita buktikan bahwa kincir dan aliran air mampu menggerakan mesin pembangkit listrik!

Ayo Mencoba!
Lakukan percobaan berikut:

Alat dan bahan:

  • Sebuah kincir dari bahan yang tahan air.
  • Tempat dudukan kincir.
  • Air secukupnya (dari sumber akan lebih baik).

Langkah percobaan:
  • Sangkutkan sebuah benda di ujung batang pada poros kincir.
  • Siapkan kincir, jatuhkan aliran air tepat di bagian baling-baling.
  • Perhatikan benda di ujung batang kincir!
Temukan Jawabannya
Jika benda yang bergerak tersebut adalah turbin/dinamo pembangkit energi listrik, apakah terbukti bahwa:

1. Energi listrik dibangkitkan oleh gerakan putaran kincir air? Jelaskan dengan singkat.
Ya,,Energi listrik dibangkitkan oleh gerakan putaran kincir / putaran turbin yang kemudian menggerakkan dinamo pembangkit listrik.

2. Apakah aliran air dapat digunakan sebagai energi pembangkit tenaga listrik? Jelaskan dengan singkat.
Ya...Aliran air dapat digunakan sebagai energi pembangkit tenaga listrik karena energi potensial yang dimiliki air dapat menggerakkan turbin yang kemudian menggerakkan dinamo pembangkit listrik.

3. Terjadinya perubahan energi gerak menjadi energi listrik? Jelaskan dengan singkat.
Energi gerak aliran air menggerakan turbin yang kemudian akan menggerakkan/menghidupkan dinamo pembangkit listrik.

Ayo Analisis!
Lakukan analisis tentang perbedaan kehidupan rakyat Indonesia dalam aspek sosial, ekonomi, pendidikan, dan budaya pada masa sebelum dan sesudah listrik ditemukan.
Tuliskan dalam tabel yang tersedia:

AspekSebelum ditemukan listrik
(dulu)
Setelah ditemukan listrik
(sekarang)
SosialKomunikasi hanya dilakukan secara
tatap muka di satu wilayah saja,
informasi yang didapat sangat
terbatas.
Bisa melakukan komunikasi jarak jauh,
akses informasi semakin tinggi.
EkonomiTidak ada pasar atau kegiatan
bekerja di malam hari. Masyarakat
hanya bekrja di siang hari.
Kegiatan bekerja bisa dilakukan di malam
hari.
Pendidikandapat menggunakan lampu tempel.Belajar lebih nyaman.
BudayaKegiatan pentas seni tradisional dan
sejenisnya hanya dilakukan di siang
hari.
Kegiatan pentas seni tradisional dan
sejenisnya bisa dan banyak dilakukan di
malam hari.
Kesimpulan:
Kehidupan rakyat Indonesia banyak mengalamai perubahan dengan ditemukannya listrik.

Tahukah kamu bahwa musik dan lagu yang kita dengar dari radio juga menggunakan energi listrik? Ayo, kita menyimak sebuah lagu tradisional daerahmu. Coba untuk menyanyikannya menggunakan teknik pembagian suara.

Ayo Lakukan!
Nyanyikan kembali lagu Mariam Tomong diiringi dengan pola irama tepuk tangan sesuai dengan partitur.
Apakah kamu menemui kesulitan? Mintalah bantuan kepada teman atau gurumu.

*

Post a Comment (0)
Previous Post Next Post